05 Aug 2019

“Do what you love” or “Love what you do”?

Dear Professionals, Bagaimana kabarnya hari ini?

Kali ini Insight akan membahas tentang sebuah rumus dalam dunia kerja. Kira-kira rumus mana yang paling cocok menurut anda? “do what you love” or “love what you do”?

Sebagian besar dari kita mungkin akan berfikir bahwa “do what you love” adalah hal yang paling ideal dan rasanya sangat menyenangkan ketika kita mengerjakan sebuah pekerjaan atau menjalani sebuah karir yang betul-betul sesuai dengan yang kita inginkan dan pas sekali dengan passion kita juga.

Dan kalau kita tidak berhasil dibidang yang betul-betul kita sukai dan passion kita ada disitu, mungkin orang akan bertanya-tanya “kok bisa gitu?”.

Sekarang pertanyaannya bagaimana jika pekerjaan atau karir itu belum sesuai atau tidak sesuai dengan yang kita inginkan? Nah, disinilah rumus yang kedua berlaku “love what you do”.

Dalam “love what you do”, ini saran kami ketika kita mendapatkan pekerjaan yang mungkin belum terlalu sesuai dengan apa yang kita inginkan, berusahalah untuk mencintai pekerjaan tersebut!

Ketika energi cinta yang kita arahkan untuk pekerjaan tersebut, maka yang kita lakukan adalah kita mencari apa yang terbaik dari pekerjaan tersebut dan mencari manfaat dari pekerjaan tersebut untuk perkembangan kita, dan ujung-ujungnya yakinlah rasa cinta itu akan tumbuh dengan sendirinya pada pekerjaan itu dan pada akhirnya rumus “do what you love” itu akan kembali kepada kita.

Jadi, sekarang pilihannya ada pada kita. “Do what you love” or “Love what you do”?

Sekian pembahasan kita kali ini tentang sebuah rumus dalam dunia kerja dari Insight Indonesia, semoga topik ini bisa bermanfaat bagi anda. Silahkan berlangganan untuk mendapatkan artikel terbaru kami, yang pastinya menarik untuk anda baca. Dan jangan lupa untuk share artikel ini untuk saling berbagi manfaat kepada orang disekitar anda. Terima kasih.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *